Pantai siung wediombo
Untuk mencapai lokasi kepantai wediombo dari kota yogyakarta saya harus menempuh waktu kurang
lebih 2 jam perjalanan.
Pantai siung wediombo terletak di desa Jepitu kecamatan Girisubo, Kabupatn gunung kidul DIY.
Hamparan yang luas dari butiran kecil pasir berwarna putih dengan batukarang yang besar berdiri kokoh menghiasi pantai ini. Untuk memasuki kawasan pantai ini saya harus membayar retribusi sebesar Rp. 10.000,-/orang, tempat pos pembayaranya berada berkisar 2 menit dari lokasi parkiran.
Pantai siung ini berada di bagian bawah, saya harus menuruni anak tangga dari tempat parkiran motor saat menuruni tangganya tidak ada masalah tapi pasti menjadi masalah besar ketika pulang nanti.
Fasilitas yang disediakan sekitar pantai disini ada warung makan, musola, parkiran.
saat sampai di tujuan saya langsung menyisiri tepi pantai dan segera menuju lokasi yang ingin segera saya kunjungi yaitu di sisi ujung batu karang yang ada di wediombo. Disana terdapat kolam air alami yang berupa celah batu karang terisi oleh air yang terbawa oleh ombak, tentu saja airnya berasa asin jadinya. Pada awalnya saya ingin berenang tetapi karena takut bila tiba-tiba ombak tinggi datang dan air pasang naik jadi saya urungkan niat. Jam/waktu berkunjung saya tidak memungkinkan karena sudah soreh yaitu jam 15.00
disepanjang batukarang yang terhampar banyak di pantai ini terdapat kerang batu yang memancing pandangan saya untuk melihatnya, dan membuat tangan saya jahil untuk mengambilnya. Kerang tersebut menempel dengan kokoh seakan menyatu dengan karang disana.
karena sangking niatnya, saya mengambil serpihan batukarang dan memukul keatas kerang tersebut hingga hancur dan terbuka, hmmm.... aroma dari kerang yang sudah terbuka tersebut sangat tidak enak, seperti bau mulut yang terdapat gigi berlubang didalamnya.
sayapun menikati keindahan pantai hingga air naik (pasang) keatas, melihat sunset di pantai ini cukup menyenangkan tetapi masalah terbesar saya setelah itu menunggu didepan mata. Saya harus menaiki berpuluh-puluh anak tangga yang ada diatas sana untuk menuju kembali ke parkira, itu sangat melelahkan rasanya ingin terbang segera sampai di atas.
saya menikmati perjalanan ini, tidak ada perasaan kecewa dibenak saya... next time ketika berkunjung ke yogyakarta, saya ingin mampir lagi ke pantai ini.
No comments:
Post a Comment